Selasa, 31 Maret 2020

Cerita Fiksi & Penokohan


Cerita Fiksi
Cerita fiksi adalah karangan yang berisi kisahan atau cerita yang dibuat berdasarkan khayalan atau imajinasi pengarang. Fiksi atau cerita rekaan biasanya berbentuk roman, novel dan cerita pendek (cerpen)


Ciri-ciri Karangan Fiksi
Ø  Berusahan menghidupkan perasaan atau menggugah emosi pembacanya
Ø  Dipengaruhi oleh subyektitivitas pengarangnya/penulis.
Ø  Bahasa bermakna denotatif (yaitu makna sebenarnya) juga konotatif (yaitu bukan makna sebenarnya/kiasan), asosiatif (yaitu makna tidak sebenarnya), ekspresif (yaitu makna yang memberi bayangan suasana pribadi pengarang), sugestif (yaitu bersifat mempengaruhi pembaca) dan plasti (yaitu berssifat indah untuk menggugah perasaan pembaca)

Macam-macam Penokohan
  1. Tokoh utama dan tokoh tambahan
Tokoh utama adalah tokoh yang diutamakan dalam sebuah cerita. Tokoh utama merupakan tokoh yang paling banyak diceritakan dan banyak hadir dalam seitan kejadian. Sementara itu tokoh tambahan adalah tokoh yang kemunculannya sedikit, memiliki peran yang tidak terlalu penting, dan kemunculannya hanya ad ajika terdapat kaitan dengan tokoh utama baik secara langsung ataupun tidak langsung.
  1. Tokoh protagonist dan tokoh antagonis
Tokoh protagonist adalah tokoh yang secara umum memiliki sifat baik dalam sebuah cerita. Tokoh protagonist selalu dilawankan dengan tokoh antagonis. Tokoh antagonis merupakan tokoh yang identic dengan sifat jahat. Tokoh protagonist dan antagonis selalu memiliki sifat oposisi (berlawanan/berkebalikan), mereka seringkali berkonflik baik secara fisik maupun secara psikis dan batin.

  1. Tokoh sederhana dan tokoh bulat.
Tokoh sederhana adalah tokoh yang memiliki sifat yang datar dan cenderung monoton. Dengan kata lain, tokoh sederhana hanya menampilkan satu watak tertentu, mudah dikenal dan diphamai karakternya. Berlawanan dengan tokoh sederhana, tokoh bulat atau sering pula dikenal dengan tokoh kompleks adalah tokoh yang memiliki labih dari satu sifat. Tokh bulat memiliki watak dan jati diri yang bermacam-macam, bahkan sifatnya ini seringkali bertentangan dan sulit diduga.

  1. Tokoh statis dan tokoh berkembang
Tokoh statis atau tokoh tidak berkembang adalah tokoh yang tidak mengalami perubahan dan perkembangan perwatakan sebagai akibat dari peristiwa-peristiwa yang ada. Tokoh ini memiliki sifat dan watak yang relatif tetap, tidak memiliki perkembangan dari awal hingga akhir cerita. Berlawanan dengan itu, tokoh berkembang merupakan tokoh yang mengalami perubahan dan perkembangan watak seiring dengan perkembangan peristiwa dan plot cerita. Sikap dan watak dari tokoh berkembang mengalamai perkembangan dari awal, tengah, hingga akhir cerita.

  1. Tokoh tipikal dan tokoh netral
Pembagian penokohan yang terkahir adalah tokoh tipikal dan tokoh netral. Tokoh tipikal adalah tokoh yang hanya sedikit ditampilkan watak individualnya. Penokohan tokoh tipikal seringkali hanya ditonjolkan sebagai bagian dari suatu peerjaan atau suatu lembaga. Sementara tokoh netral adalah tokoh yang sifat individualnya ditunjukkan untuk mendukung berjalannya sebuah cerita.




Minggu, 29 Maret 2020

Wawancara


Wawancara (Bahasa Inggris: interview) merupakan percakapan antara dua orang atau lebih dan berlangsung antara narasumber dan pewawancara.

Tujuan Wawancara
  1. Untuk mendapat data dari tangan pertama (primer)
  2. Sebagai pelengkap teknik pengumpulan lainnya
  3. Untuk menguji hasil pengumpulan data lainnya

Jenis-jenis wawancara
  1. Wawancara terpimpin, yaitu wawancara yang tidak terarah. Kelemahan dari wawancara terpimpin adalah tidak efisian dalam hal waktu, biaya dan tenaga. Keuntungan dari wawancara terpimppin yaitu cocok untuk penelitian pendahuluan, tidak memerlukan keterampilan bertanya dan dapat memelihara kewajaran suasana.
  2. Wawancara tidak terpimpin yaitu, tanya jawab yang terarah untuk mengumpulkan data-data yang relevan saja. Kelemahan dari wawancara tidak terpimpin ialah kesan-kesan, seperti angket yang diucapkan serta suasana menjadi formal dan kaku. Keuntungan wawancara tidak terpimpin yaitu pertanyaan yang diajukan sistematis, sehingga mudah diolah kembali.

Contoh wawancara
Aldi bertindak sebagai pewawancara dan Pak Roni sebagai narasumber

Aldi           : “Selamat siang, Pak.”
Pak Roni   : “Siang juga dek.”
Aldi           : “Maaf saya mengganggu Bapak sebentar?”
Pak Roni   : “Oh, iya tidak apa-apa. Ada apa dek?”
Aldi           : “Saya mau mewawancarai bapak tentang cara penghematan energi.”
Pak Roni   : “Oh, iya Dek, silahkan.”
Aldi           : “Terima kasih Pak, pertanyaan pertama, bagaimana cara penghematan energi?”
Pak Roni          : “ Kita bisa menghemat energi dimulai dari rumah kita, dengan cara mematikan penggunaan listrik yang sedang tidak digunakan, menghemat penggunaan air juga.”
Aldi           : “Menurut Bapak, penghematan energi seberapa pentingnya? Apa alasannya?”
Pak Roni   : “Sangat penting sekali, contohnya untuk hemat energi listrik. Kita harus menghemat energi listrik karena masih banyak wilayah-wilayah yang belum menikmati listrik, jadi dengan menghemat energi listrik kita bisa berbagi juga untuk anak cucu penerus bangsa.:
Aldi           : “Lalu siapa saja yang berperan untuk penghematan energi?”
Pak Roni   : “ Ya..semua masyarakat luas, ini bukan hanya tugas dari satu orang atau beberapa orang, tapi semua masyakarakat.”
Aldi           : “Pertanyaan terakhir, apa harapan bapak mengenai penghematan energi?”
Pak Roni   : “Saaya berharap semua masyarakat sadar mengenai penghematan energi. Sudah saatnya bagi kita untuk mulai mengubah gaya hidup hemat energi karena energi bukanlah hak milik perorangan yang bisa dikonsumsi semaunya.”
Aldi           : “Sekian Pak, terima kasih atas kesediaannya.”
Pak Roni   : “Ya, sama-sama dek.”



Sabtu, 28 Maret 2020

Soal Energi Alternatif

Macam Macam Sumber Energi

Matahari

Matahari merupakan sumber energi panas dan  cahaya terbesar di bumi. apabila tidak ada matahari, maka tidak akan ada kehidupan di muka bumi. Selain untuk menyinari bumi, sinar matahari juga diperlukan tumbuhan untuk melakukan fotosintetis. Fotosintesis adalah proses pembuatan makanan pada tumbuhan yang berupa karbohidrat dan oksigen. Manusia dan hewan sangat bergantung pada tumbuhan, apabila fotosintesis tidak dilakukan maka kehidupan manusia dan hewan akan  terancam.


Minyak Bumi
Minyak bumi merupakan bahan bakar yang berasal dari fosil. Pemakaian minyak bumi dilakukan dengan pengolahan terlebih dahulu yang disebut penyulingan. Hasil pengolahan minyak bumi diantaranya berupa avtur, bensin, solar, minyak tanah dan aspal. Avtur digunakan sebagai bahan bakar pesawat. Bensin digunakan untuk bahan bakar kendaraan bermotor. Solar digunakan sebagai bahan bakar mesin diesel. Minyak tanah untuk bahan bakar kompor, dan aspal digunakan untuk penghalus/pelapis jalan. Penggunaan bahan bakar minyak bumi harus dihemat, sebab selain jumlahnya yang terbatas dan tidak dapat diperbaharui penggunaannya juga menimbulkan polusi udara yang dapat merusak lingkungan.

 Angin

Angin adalah udara yang bergerak. Angin menyimpan energi sehingga dapat digunakan sebagai sumber energi. Negara yang memanfaatkan energi angin adalah Belanda, energi angin tersebut digunakan untuk memutar kincir sehingga sering dikenal dengan julukan negara kincir angin. Kincir angin tersebut digunakan untuk membantu menggiling gandum. Angin juga dimanfaatkan oleh masyarakat pesisir pantai yang bekerja sebagai nelayan untuk melaut. Pada saat berangkat, nelayan memanfaatkan angin laut dan memanfaatkan angin darat untuk kembali pulang ke daratan.


Air

Benda yang diam memiliki energi potensial, sedangkan saat bergerak memiliki enrgi kinetik. Demikian juga dengan air, air menyimpan sejumlah energi. Seperti air terjun, energi pada air terjun digunakan untuk menggerakkan turbin pada PLTA. Selain itu, air yang mengalir di beberapa daerah seperti di Kalimantan air digunakan sebagai salah satu sarana transportasi.

Baterai

Baterai menyimpan energi kimia. Pada baterai energi kima dirubah menjadi energi istrik. Biasa kita temukan di mobil mainan, jam dinding, radio, kamera dan juga remote.





Makanan

Saat kamu kelaparan, tubuh akan terasa lemas. Tapi, setelah kita makan, tubuh akan menjadi kembali bertenaga. Mengapa? Sebab makanan yang telah kita makan berubah menjadi energi. Setelah memiliki energi, kita dapat melakukan aktivitas. Fungsi makanan bagi tubuh adalah sebagai sumber energi dan sebagai pembangun tubuh.



Listrik

Energi listrik berasal dari arus listrik. Arus listrik dapat timbul dari suatu pembangkit listrik. Beberapa pembangkit listrik sebagai berikut:

PLTA : Pembangkit Listrik Tenaga Air
PLTS : Pembangkit Listrik Tenaga Surya
PLTU : Pembangkit Listrik Tenaga Uap
PLTD : Pembangkit Listrik Tenaga Diesel


Energi Alternatif


Energi Alternatif

Manusia memerlukan sumber energi lain atau energi alternatif untuk memenuhi kebutuhannya. Sumber energi alternatif berasal dari sumber energi yang dapat diperbaharui, seperti sinar matahari, angin, air, panas bumi, gelombang laut dan juga biomasa.
Sumber yang kita gunakan selama ini merupakan sumber energi tradisional. Sumber energi tradisional adalah bahan bakar fosil seperti batu bara, minyak bumi dan gas alam. Sumber energi alternatif yang dikembangkan saat ini memanfaatkan sumber energi yang tersedia di alam dan tidak akan habis, yaitu matahari, angin, air dan panas bumi.

Matahari. Matahari adalah sumber energ utama di bumi, hampir semua energi yang berada di bumi berasal dari matahari. energi panas yang dihasilkan dapat dipergunakan untuk menerangi ruangan, menjemur ikan, mengeringkan baju dan juga untuk keperluan lainnya. pada saat ini penggunaan energi matahari dimanfaatkan menggunakan alat penangkap panas dan merubahnya menjadi energi listrik, alat ini disebut dengan sel surya. Pada saat ini sel surya sudah biasa ditemui di atap-atap rumah, atap rumah sakit, juga atap hotel.
Angin. angin adalah gerakan udara di permukaan bumi yang terjadi karena adanya perbedaan tekanan udara. angin telah dimanfaatkan sejak dahulu sebagai sumber energi gerak pada perahu layar dan kincir angin tradisional. Pada saat ini energi angin digunakan  untuk menghasilkan listrik melalui alat yang disebut aerogenerator.
Air. Air yang mengalir deras merupakan sumber energi potensial/gerak. Energi itu biasanya digunakan sebagai  pembangkit tenaga listrik. Maka dari itu, PLTA (Pembangkit Listrik Tenaga Air) dibuat di bendungan air yang memiliki ketinggian yang cukup untuk menggerakkan kincir yang akan memutar generator sehingga menghasilkan energi listrik.

Panas bumi. Energi panas bumi atau disebut energi geothermal merupakan energi yang berasal dari panas yang disimpan di bawah permukaan bumi. Bumi yang terbentuk seperti bola sejatinya tersusun dari berlapis-lapis sehingga membentuk seperti bola. Pusat bumi terbentuk dari lapisan batuan yang sangat panas. Hal ini menunjukkan bahwa bumi merupakan sumber energi panas yang sangat besar. Pengembangan energi geothermal saat ini hanya layak di daerah dekat lempeng tektonik, ini juga yang menjadi alasan hanya  ada 24 negara di duna yang memanfaatkan energi panas bumi saat ini salah satunya Indonesia.

Gelombang air laut. Gelombang air laut saat memecah di pantai menghasilkan banyak energi potensial. Energi inilah yang nantinya  dapat diubah menjadi energi listrik.
Bahan Bakar Bio. Bahan bakar bio merupakan bahan bakar yang berasal dari makhluk hidup baik hewan maupun tumbuhan. Bahan bakar bio yang berasal dari tumbuhan diantaranya tumbuhan berbiji yang mengandung minyak seperti: bunga matahari, biji jarak, kelapa sawit, kacang tanah, dan kedelai. Bahan bakar tersebut dikenal sebagai biodiesel, biodiesel saat ini digunakan untuk menggantikan solar yang berasal dari minyak bumi. Sementara ini bahan yang lain seperti: singkong, ubi, jagung, dan sagu dapat diubah menjadi bioetanol. Bioetenol dapat menggantikan bensin ataupun pertalite. Bahan bakar bio juga dapat berasal dari kotoran hewan, biasa kita kenal dengan istilah biogas. Kotoran hewan yang ada kemudian dimasukkan ke dalam ruangan bawah tanah (lubang). Penguraian kotoran hewan dengan banatuan bakteri ini akan menghasilkan gas yaitu gas metana yang nantinya digunakan sebagai sumber energi panas (bahan bakar gas pengganti LPG), selain itu bahan bakar ini juga dapat dimanfaatkan untuk bahan bakar kendaraan.